Mal Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Klaten

Mal Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Klaten
Mal Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Klaten

Mal Pelayanan Publik (MPP) adalah pelayanan publik secara terpadu pada 1 (satu) tempat sebagai upaya meningkatkan kecepatan, kemudahan, jangkauan, kenyamanan dan keamanan pelayanan. MPP diisi berbagai instansi seperti Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Badan Usaha Milih Daerah (BUMD) dan swasta dalam menyediakan pelayanan lebih cepat, mudah, terjangkau, aman, dan nyaman.

MPP Kabupaten Klaten berlokasi di Jl. Mayor Kusmanto No.35, Tegaltalang, Semangkak, Kec. Klaten Tengah, Kabupaten Klaten, dan telah dilakukan soft launching tanggal 22 November 2022 oleh Gubernur Jawa Tengah Bapak Ganjar Pranowo beserta Bupati Klaten Ibu Sri Mulyani, sedangkan untuk grand launching telah dilaksanakan pada tanggal 1 Desember 2022. MPP Kabupaten Klaten hadir dengan 25 instansi pelayanan publik yang akan melayani publik dengan 140 jenis pelayanan. Diharapkan keberadaan MPP dapat memudahkan warga Klaten dalam mengurus berbagai perizinan. Selain itu warga juga dapat menikmati wisata kuliner karena akan dibangun Taman Kuliner di depan gedung MPP.

Dinas Pendidikan Kabupaten Klaten adalah salah satu instansi yang berpartisipasi dalam penyelenggaraan MPP Kabupaten Klaten. Dinas Pendidikan berada di lantai dua dalam gedung MPP, dengan pelayanan yang diberikan diantaranya :

  1. Pendirian Operasional Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD)
  2. Pendirian Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP)
  3. Pendirian Operasional Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) dan Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM)  

What's Your Reaction?

like
3
dislike
3
love
3
funny
1
angry
3
sad
3
wow
3